Selasa, 13 Maret 2012

Rizki Amalia (1111040191) - tugas II


EVALUASI
     1. Apa yang dimaksud dengan bahasa indonesia ragam ilmiah ?
Bahasa Indonesia ragam ilmiah adalah bahasa Indonesia yang digunakan dalam menulis karya ilmiah.

2. Jelaskan kriteria bahasa Indonesia ragam ilmiah berikut ini : 
a.    Cendekia : Bahasa Indonesia yang digunakan secara tepat untuk mengungkapkan hasil berfikir logis, yakni mampu membentuk pernyataan yang tepat dan seksama. Contoh : Pada era teknologi modern sekarang ini dikhawatirkan akan terjadi pergeseran moral pada bangsa Indonesia,
b.    Lugas dan Jelas : Bahasa Indonesia yang mampu menyampaikan gagasan ilmiah secara jelas dan tepat. Contoh : Mengajarkan moral di sekolah merupakan kelanjutan dari pengajaran moral di rumah yang dilakukan oleh pra pendidik, dimana merupakan mata pelajaran moral panasila, juga diterapkan dalam mata pelajaran Agama, IPS, dan Sejarah.  
c.    Menghindari kalimat fragmentaris : Menghindari kalimat yang belum selesai. Contoh :
d.    Bertolak dari gagasan : Penonjolan diadakan pada gagasan atau hal yang diungkapkan dan tidak pada penulis. Contoh : Perlu diketahui bahwa pendidikan matematika sangat penting dalam lingkungan perdagangan dan ekonomi
e.    Formal dan Objektif : Pilihan kosa kata, bentuk kata, dan struktur kalimat yang digunakan bernada formal dan kalimat-kalimatnya memiliki unsur yang lengkap. Contoh : - formal : Setiap sekolah dasar wajib melaksanakn UN kepada siswa-siswi kelas 6. – Objektif : Ini telah memberikan bukti peranan orang tua dalam pembentukan kepribadian moral anak.
f.    Ringkas dan Padat : Tidak adanya unsur-unsur bahasa yang mubazir atau menuntut adanya penggunaan bahasa yang hemat. Contoh : Nilai moral diatas menjadi pedoman bagi setiap bangsa Indonesia.
g.    Konsisten : Penggunaan unsur bahasa, tanda baca, tanda-tanda lain dan istilah yang sesuai dengan kaidah dan semuanya digunakan secara konsisten. Contoh : Untuk mengatasi penumpang yang sangat banyak, pengusaha angkutan dihimbau untuk mengopersikan, semua kendaraan secara extra.

    3. Jelaskan perbedaan ragam resmi dan ragam tidak resmi ?
·         Ragam resmi adalah ragam bahasa yang digunakandalam keadaan formal atau suasana resmi, seperti dalam pidato resmi, ceramah ilimiah, perkuliahan, dalam rapat resmi biasanya digunakan kalimat-kalinat panjang, pilihan kata dan ungkapan sesuai dengan tuntunan kaidah bahasa yang benar sedangkan ;
·         Ragam tidak resmi adalah ragam bahasa yang digunakan dalam suasana akrab (santai), penutur bahasa biasanya sering menggunakan kalimat-kalimat pendek, kata-kata dan ungkapan yang maknanya hanya dapat dipahami dengan jelas oleh peserta oerakapan itu .
Referensi : www.anneahira.com
Rizki Amalia
1111040191

Tidak ada komentar:

Posting Komentar